Berubah musim berubah warna
Waktu pun berlalu
Ku menatap ke langit berwarna air mata
Ku menyingkirkan gelombang kesedihan

Angin berhembus melalui jendela hari
Dan kenanganku kembali

Bahkan jika ku berjalan menyusuri jalan kita, ku tak kan bisa kembali lagi
Kata-kata pertamaku hanyalah kebohongan, dan itu kata-kata terakhirku

Saya berpura-pura menjadi kuat, saya menggambarkan perasaan saya
Jawaban dari musim berlalu
Jadi saya memahami bahwa setelah semua ini
Aku tidak bisa berbuat apa-apa, tampaknya sia-sia
Setelah semua ini, saya hanya menjawab pertanyaan saya sendiri setiap kali

Pada malam yang panjang, lampu-lampu jalan bersinar di kesunyian
Kenangan saya adalah kaleidoskop
Pikiranku mulai berputar dan berputar ras
Jadi berkali-kali, aku lupa bahwa aku mencoba untuk berpegangan
Pada kengangan yang terlihat
Share [...]

Kenangan

-
Posted by Wahyu Eko
Kenapa kita menutup mata ketika kita tidur ?
Kenapa kita menutup mata ketika kita menangis ?
Kenapa kita menutup mata ketika kita membayangkan sesuatu ?
Kenapa kita menutup mata ketika kita berciuman ?
Hal hal yang terindah di dunia ini biasanya tidak terlihat

Ada hal hal yang tidak ingin kita lepaskan
dan ada orang orang yang tidak ingin kita tinggalkan
Tapi ingatlah, melepaskan bukan berarti akhir dari dunia
melainkan awal dari kehidupan yang baru

Kebahagiaan ada untuk mereka yang menangis
Kebahagiaan ada untuk mereka yang telah tersakiti
Kebahagiaan ada untuk mereka yang telah mencari dan telah mencoba

Karena merekalah yang bisa menghargai
Betapa pentingnya orang yang telah menyentuh kehidupan mereka

Cinta adalah ketika kamu menitikkan air mata, tetapi masih peduli
terhadapnya
Cinta adalah ketika dia tidak mempedulikanmu, kamu masih menunggunya
dengan setia
Cinta adalah ketika dia mulai mencintai orang lain dan kamu masih
bisa tersenyum
sambil berkata , ” Aku turut berbahagia untukmu ”

Apabila cintamu tidak berhasil, bebaskanlah dirimu
Biarkanlah hatimu kembali melebarkan sayapnya dan terbang ke alam
bebas lagi
Ingatlah, kamu mungkin menemukan cinta dan kehilangannya..
Tetapi saat cinta itu dimatikan, kamu tidak perlu mati bersamanya..

Orang yang terkuat bukanlah orang yang selalu menang dalam segala hal
Tetapi mereka yang tetap tegar ketika mereka jatuh
Entah bagaimana, dalam perjalanan kehidupanmu,
Kamu akan belajar tentang dirimu sendiri dan suatu saat kamu akan
menyadari
Bahwa penyesalan tidak seharusnya ada di dalam hidupmu
Hanyalah penghargaan abadi atas pilihan pilihan kehidupan yang telah
kau buat
Yang seharusnya ada di dalam hidupmu

Sahabat sejati akan mengerti ketika kamu berkata, ” Aku lupa ”
Sahabat sejati akan tetap setia menunggu ketika kamu berkata, ”
Tunggu sebentar ”
Sahabat sejati hatinya akan tetap tinggal, terikat kepadamu
ketika kamu berkata, ” Tinggalkan aku sendiri ”

Saat kamu berkata untuk meninggalkannya,
Mungkin dia akan pergi meninggalkanmu sesaat,
Memberimu waktu untuk menenangkan dirimu sendiri,
Tetapi pada saat saat itu, hatinya tidak akan pernah meninggalkanmu
Dan sewaktu dia jauh darimu, dia akan selalu mendoakanmu dengan air
mata

Lebih berbahaya mencucurkan air mata di dalam hati
daripada air mata yang keluar dari mata kita
Air mata yang keluar dari mata kita dapat dihapus,
Sementara air mata yang tersembunyi,
Akan menggoreskan luka di dalam hatimu
yang bekasnya tidak akan pernah hilang

Walaupun dalam urusan cinta, kita sangat jarang menang,
Tetapi ketika cinta itu tulus…
meskipun mungkin kelihatannya kamu kalah,
Tetapi sebenarnya kamu menang karena kamu dapat berbahagia
sewaktu kamu dapat mencintai seseorang
Lebih dari kamu mencintai diri kamu sendiri…

Akan tiba saatnya dimana kamu harus berhenti mencintai seseorang
Bukan karena orang itu berhenti mencintai kita
Atau karena ia tidak mempedulikan kita
Melainkan saat kita menyadari bahwa orang itu
Akan lebih berbahagia apabila kita melepasnya
Tetapi apabila kamu benar benar mencintai seseorang,
Jangan dengan mudah kita melepaskannya
Berjuanglah demi cintamu… Fight for your dream !
Itulah cinta yang sejati..
Bukannya seperti prinsip ” Easy come.. Easy go… ”

Lebih baik menunggu orang yang benar benar kamu inginkan
Daripada berjalan bersama orang ” yang tersedia ”
Lebih baik menunggu orang yang kamu cintai
Daripada orang yang berada di ” sekelilingmu ”

Lebih baik menunggu orang yang tepat
Karena hidup ini terlalu berharga dan terlalu singkat
Untuk dibuang dengan hanya ” seseorang ”
Atau untuk dibuang dengan orang yang tidak tepat

Kadang kala, orang yang kamu cintai adalah orang yang paling
menyakiti hatimu
Dan kadang kala teman yang membawamu di dalam pelukannya
Dan menangis bersamamu adalah cinta yang tidak kamu sadari

Ucapan yang keluar dari mulut seseorang
Dapat membangun orang lain, tetapi dapat juga menjatuhkannya
Bila bukan diucapkan pada orang, waktu, dan tempat yang benar
Ini jelas bukan sesuatu yang bijaksana

Ucapan yang keluar dari mulut seseorang
Dapat berupa kebenaran ataupun kebohongan untuk menutupi isi hati
Kita dapat mengatakan apa saja dengan mulut kita
Tetapi isi hati kita yang sebenarnya tidak akan dapat dipungkiri

Apabila kamu hendak mengatakan sesuatu..
Tataplah matamu di cermin dan lihatlah kepada matamu
Dari situ akan terpancar seluruh isi hatimu
Dan kebenaran akan dapat dilihat dari sana

By Chairil Anwar
Share [...]

Puisi cinta sejati

-
Posted by Wahyu Eko
Apalah artinya hidup jika tujuan akhir kita mati juga, mau mati cepat atau lambat, mau mati saat mudah atau saat tua. Tidak ada bedanya! Karena kita sendiri tidak bisa memutuskan kapan kita dapat mengakhiri hidup, kecuali ente bunuh diri. Tapi itu adalah tindakan pecundang walau itu dilakukan oleh seorang yang dikatakan samurai.

Tentang hidup ini akan selalu mengalami rintangan, selalu mengalami kesulitan. Mengapa itu semua terjadi, karena diantara kesusahan itulah kita dapat mendapatkan kebahagiaan, yang biasanya kita lakukan dengan tersenyum dan tertawa. Maksudnya? Anda tidak mungkin merasakan buah itu manis jika belum merasakan asam bukan?

Dalam hidup ini bukanlah tentang mengapa kita melakukan ini, tetapi lebih seperti apa tujuan kita melakukan ini. Anda bisa menjadi orang yang selalu mempertanyakan keadaan hidup anda yang katanya serba susah. Atau anda bisa menjadi sedikit dari sebagian orang sukses di dunia ini, yang selalu mengatakan apa tujuan kita selanjutnya.

Percayalah! kebahagian anda akan tercapai bukan saat anda berdiri di tujuan itu malahan saat anda berusaha mencapai tujuan itu. Sebuah proses lebih menggambarkan arti dari sebuah tujuan daripada tujuan itu sendiri. Hidup ini akan selalu penuh dengan tujuan apa yang akan dituju, sampai ajal menjelang, sampai dunia ini berada pada titik dimana kita tidak diperbolehkan lagi untuk tinggal.

Hidup akan selalu penuh cahaya jika anda berjalan di bawah sinar matahari, Hidup juga akan selalu penuh dengan kegelapan jika berjalan pada malam hari. Maksudnya jika anda hidup dengan hati optimis dan selalu mengatakan “Saya bisa melakukannya”, maka anda akan hidup pada jalan yang terang akan kesuksesan, lain halnya jika anda berjalan di malam hari.. anda yang selalu mengatakan PESIMIS, maka anda hanya sedang menggali kegagalan, tapi percayalah bahkan pada malah hari masih ada setitik cahaya dari bintang yang dapat menuntun anda ke jalan yang lebih terang.

Akhir kata, hidup ini hanyalah proses, karena kita tidak ditakdirkan untuk hidup dalam tujuan, kita ditakdirkan hidup untuk berjalan dan menggapai tujuan. Apa tujuan anda sebenarnya? Apa yang ingin anda rasakan dalam hidup dan apakah yang benar-benar anda inginkan setelah mencapai semua hal ini.

Yang pasti bersyukurlah tentang arti hidup ini…. yang bergejolak menggawai-gawai burung camar hitam bak seorang rumput hijau…
Share [...]

Live

-
Posted by Wahyu Eko
Semangat adalah hal penting dalam motivasi, jika itu ada semua masalah dari cinta sampai pekerjaan akan hilang sirna. Dan cukup dengan kata saja bisa menjadi pembangkit semangat di hari ini. Dan saya yakin hati anda tergerak untuk menjadi lebih baik setelah mendengar hal ini dan akan mampu mengerjakan sesuatu yang luar biasa atau minimal lebih baik dari kemarin.

Kata-kata luar biasa di bawah ini mampu menjawabnya, mampu membangkitkan semangat anda dari tidurnya. BACALAH…BACALAH dan BACALAH!!

1. Sukses tidak diukur dari posisi yang dicapai seseorang dalam hidup, tapi dari kesulitan-kesulitan yang berhasil diatasi ketika berusaha meraih sukses
2. Hari ini Anda adalah orang yang sama dengan Anda di lima tahun mendatang, kecuali dua hal : orang-orang di sekeliling Anda dan buku-buku yang Anda baca.
3. Hari ini sebelum kamu mengatakan kata-kata yang tidak baik, pikirkan tentang seseorang yang tidak dapat berbicara sama sekali.
4. Sebelum kamu mengeluh tentang rasa dari makananmu, pikirkan tentang seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan.
5. Hari ini sebelum kamu mengeluh tentang hidupmu, pikirkan tentang seseorang yang meninggal terlalu cepat.
6. Dan disaat kamu lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu, pikirkan tentang pengangguran, orang-orang cacat yang berharap mereka mempunyai pekerjaan seperti anda.
7. Sebelum kamu menunjukkan jari dan menyalahkan orang lain, ingatlah bahwa tidak ada seorangpun yang tidak berdosa.
8. Sebelum kamu mengeluh tentang anak-anakmu, pikirkan tentang seseorang yang sangat ingin mempunyai anak tetapi dirinya mandul.
9. Sebelum kamu mengeluh tentang rumahmu yang kotor karena pembantumu tidak mengerjakan tugasnya, pikirkan tentang orang-orang yang tinggal dijalanan.
10. Sebelum kamu mengeluh tentang jauhnya kamu telah menyetir, pikirkan tentang seseorang yang menempuh jarak yang sama dengan berjalan.- Sebelum anda mengeluh tidak punya apa-apa, pikirkan tentang seseorang yang meminta-minta di jalanan.
11. Sebelum kamu mengeluh bahwa kamu buruk, pikirkan tentang seseorang yang berada pada tingkat yang terburuk di dalam hidupnya.
12. Sebelum kamu mengeluh tentang suami atau istrimu, pikirkan tentang seseorang yang memohon kepada Allah untuk diberikan teman hidup.

Jadilah bersyukur dalam hidup itu cukup membuat kita menjadi lebih bersemangat baik dalam urusan cinta maupun pekerjaan. Jujur saya juga sering menyerah dan merasa apa yang kita lakukan sia-sia. Tapi saya selalu berfikir apa yang kita lakukan sekarang akan menghasilkan sesuatu di masa depan.

Dengan Semua kata diatas saya berharap kamu lebih bersemangat dalam menjalani hidup. Semua kata pembangkit sukses diatas intinya adalah bersyukur. Terima apa adanya yang anda dapat sekarang, dan lihat betapa beruntungnya hidup anda dibanding orang lain, temukan sesuatu yang membuat diri anda bersyukur kepada orang lain.
Share [...]

Motivasi

-
Posted by Wahyu Eko